[REVIEW] Wajah Bersih Menyeluruh dengan Swissvita Cleanser Cream dan Cleansing Oil!


holla gengs! long time no see banget ya. kali ini aku berkolaborasi bareng Clozette Indonesia untuk mereview salah satu produk andalan dari Swissvita, yaitu Micrite 3D All Use Cleanser Cream dan Extra Hydroactive Cleansing Oil. Yuks langsung aja kita bahas satu-satu ya. 
Swissvita Product

Swissvita Micrite 3D All Use Cleanser Cream

sesuai namanya, Swissvita Micrite 3D All Use Cleanser Cream adalah sabun cuci muka ini teksturnya lebih creamy dibandingan facial wash lainnya. Formula busa yang lembut mampu membersihkan sisa-sisa kotoran yang masih menempel diwajah.


Swissvita Micrite 3D All Use Cleanser Cream // IDR 233,000 

oh iya, kandungan Asam Glikolat nya mampu untuk mengeksfoliasi sel kulit mati dan me-regenerasi kulit loh, selain itu aman digunakan sehari-hari untuk kulit sensitif
.


*Packaging dengan size 100gram

*Tekstur Creamy

kandungan lainnya terdiri dari:

  • Ekstrak Biji Moringa - membersihkan pori-pori
  • AC-11 - merevitalisasi kulit
  • Mikroba Laut Polisakarida - untuk menenangkan kulit
First Impression ?
setelah pemakaian, muka terasa bersih seketika tanpa menimbulkan efek kesat dan kencang. nah, untuk tipe kulit ku yang cenderung sensitif to normal, cleanser cream ini soft banget di pakai di kulit, tidak membuat perih dan bisa menenangkan kulit, selain itu kulit juga jadi berasa lebih kenyal. 





Result



Swissvita Extra Hydroactive Cleansing Oil

pembersih make-up wajah dengan tekstur oil, dibuat dengan formula yang mudah dibilas dengan air. Kandungan Minyak Zaitun yang mampu melembapkan dan Minyak Moringa yang mampu untuk anti-aging. Swissvita Extra Hydroactive Cleansing Oil mampu membersihkan secara menyeluruh dan dapat menutrisi kulit. 

Swissvita Extra Hydroactive Cleansing Oil
// IDR 345,000

First Impression ?

sejujurnya aku lebih suka pakai product remover based oil, karena selain jenis kulitku yang cenderung agak kering dibagian pipi wajah dan sensitif, juga lebih praktis untuk digunakan. 

*Packaging dengan size 150ml

*Tekstur Oil
cukup diratakan keseluruh wajah dan dibilas dengan air tanpa harus mengunakan kapas!

walaupun diklaim sebagai make-up remover untuk seluruh wajah, namun untuk make-up area mata, aku tetap sarankan untuk membersihkan dengan make-up remover khusus. Kulit area mata cenderung lebih sensitif dibandingkan dengan area kulit lainnya, so harus antisipasi karena jenis kulit berbeda-beda :) 

Result




so far, aku bakal re-purchase produk mereka karena memang sebagus itu loh after pemakaiannya! πŸ’—

bagi kalian yang penasaran dengan produk mereka, langsung beli aja di:


Sponsored by:


XOXO,

Comments

Popular posts from this blog

[REVIEW] PowerBlow with L’Oreal Professionnel by Irwan Team

[REVIEW] AVOSKIN Miraculous Refining Toner Ampuh Sebagai Eksfoliator Kulit

[REVIEW] Kulit Cerah dan Halus dengan BEAU Youth Mask